Resep Skutel Isi Seafood
Bahan :
- 200 gr pasta bentuk kerang/sesuai selera,ewbus sampai matang beri sedikit garam,angkat,tiriskan
- 100 gr brokoli,potong perkuntum
- 5 ekor cumi kecil,potong bentuk cincin
- 50 gr fillet ikan tenggiri,potong dadu
- 100 gr udang kecil,kupas
- 5 btr telur,kocok lepas
- 400 ml susu cair
- 2 buah jeruk nipis,ambil airnya
- 3 sdm margarin
- 150 gr Keju cheddar,parut
- 75 gr Tepung roti kasar
- Saos sambal secukupnya
- 1/2 buah bawang bombay,cincang halus
- 2 buah bawang putih,cincang halus
- 1 ruas jari jahe,parut
- 1 sdt merica bubuk
- Garam secukupnya
- Siapkan wadah.Campur udang, cumi, dan fillet ikan tengiri. Lumuri dengan air jeruk nipis, diamkan selama 30 menit. Cuci bersih dan tiriskan.
- Panaskan margarin,tumis bawang bombay, bawang putih, dan jahe hingga harum.
- Masukkan campuran udang, tumis hingga berubah warna.
- Tambahkan brokoli,aduk rata.Masak hingga brokoli setengah matang. Angkat.
- Atur berlapis dalam pinggan tahan panas dimulai dari pasta, tumisan udang, keju dan pasta.
- Campur susu, telur, garam dan merica. Aduk rata. Tuang sedikit demi sedikit ke dalam pinggan berisi adonan.
- Taburi bagian atasnya dengan tepung roti kasar.
- Panggang adonan dalam oven bersuhu 160 derajat celcius hingga matang kurang lebih 45 menit. Angkat. Sajikan hangat dengan saos sambal.
Sekian tutorial RESEP SKUTEL ISI SEAFOOD kali ini yang bisa kami bagikan, mudah-mudahan bisa bermanfaat untuk anda semua. Sampai jumpa di postingan artikel selanjutnya. Salam Web Portal Resep Masakan !
✔ Terimakasih sudah membaca artikel RESEP SKUTEL ISI SEAFOOD, Silahkan bagikan jika dirasa bermanfaat !
0 Komentar Untuk RESEP SKUTEL ISI SEAFOOD
Posting Komentar